Detail Berita

October 13, 2025

By Admin MAN 3

20 Views

Tumbuhkan Tanggung Jawab, Bekali Siswa Hadapi Masa Depan

Barabai (MAN 3 HST) – Apel pagi Senin (13/10/25) di lapangan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Hulu Sungai Tengah (HST) menjadi sarana pembinaan karakter bagi siswa. Dalam amanahnya, Astri, S.Pd menekankan pentingnya tanggung jawab sebagai dasar terbentuknya pribadi yang kuat, mandiri, dan siap menghadapi masa depan.

Astri menyampaikan bahwa tanggung jawab bukan sekadar kewajiban, tetapi bentuk kedewasaan dalam bersikap dan bertindak. “Pentingnya tanggung jawab membentuk individu yang kuat, mandiri, dan siap menghadapi masa depan,” ujarnya.

Ia menguraikan lima bentuk tanggung jawab yang perlu ditanamkan siswa. Pertama, tanggung jawab terhadap diri sendiri dengan belajar sungguh-sungguh, disiplin, dan menjaga integritas. Kedua, tanggung jawab kepada orang tua dengan bersyukur atas perjuangan mereka membiayai pendidikan.

Ketiga, tanggung jawab kepada guru dengan menghormati dan menghargai setiap bimbingan. Keempat, tanggung jawab kepada sekolah dengan menaati tata tertib, menjaga kebersihan, dan tidak merusak fasilitas. Kelima, tanggung jawab kepada Allah SWT dengan menjalankan perintah dan menjauhi larangan-Nya.

Amanah tersebut memberi dampak positif bagi siswa. Mereka merasa termotivasi untuk lebih disiplin dan bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. “Kami jadi lebih sadar bahwa setiap tindakan punya tanggung jawab, baik kepada diri sendiri maupun orang lain,” ungkap salah satu siswa kelas XI.

Kepala MAN 3 HST, H. Darsaili, mengapresiasi pesan dalam apel tersebut. Menurutnya, pembinaan karakter melalui kegiatan rutin seperti ini penting untuk membentuk siswa yang berakhlak dan berintegritas. “Tanggung jawab adalah fondasi keberhasilan. Madrasah akan terus menanamkan nilai ini agar siswa tak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga matang secara kepribadian,” tuturnya. (Rep: Misran/Ft: Humas).